Tips Membuat Desain Kemasan Kebab

 

Apakah kamu berjualan kebab dan kamu sedang ingin meningkatkan kualitas produk dengan membuat desain kemasan kebab yang menarik? Sebelum kamu memesan desain kemasan kebab ke penyedia jasa desain kemasan kebab custom. Ada beberapa tips membuat desain kemasan kebab yang perlu untuk kamu perhatikan.

Tips Membuat Desain Kemasan Kebab

Berikut ini adalah tips membuat desain kemasan kebab yang menarik dan sesuai dengan standar kemasan makanan.

1. Pastikan Kertas Kemasan Digunakan Food Grade

Faktor penting yang wajib kamu perhatikan saat memesan kemasan kebab custom adalah memastikan bahwa kertas kemasan yang digunakan memiliki kualitas food grade. Karena di pasaran ada banyak juga jenis kemasan yang tidak memenuhi standar food grade.

Jadi kamu harus memastikan bahwa kemasan kebab yang kamu beli tidak hanya mencari yang harganya murah, tetapi harus berkualitas food grade. Karena kamu akan memberikan keamanan pada kebab yang akan dikonsumsi oleh konsumen.

2. Perhatikan Ukuran Kemasan

Tips membuat desain kemasan kebab selanjutnya adalah memperhatikan ukuran kemasan yang ingin kamu buat. Kamu harus membuat ukuran kemasan yang disesuaikan dengan ukuran kebab yang kamu buat.

Karena saat ini orang berjualan kebab umumnya menggunakan 3 ukuran yang berbeda-beda, dari ukuran kecil, sedang dan besar. Jadi saat melakukan desain kemasan kebab kamu harus membuat 3 ukuran yang berbeda dan pastinya harus disesuaikan dengan ukuran kebab yang kamu buat.

3. Buat Desain Unik dan Menarik

Saat membuat desain kemasan kebab, pastikan kamu membuat desain yang unik dan menarik. Unik disini artinya kamu harus membuat desain yang berbeda dengan desain kemasan kebab yang sudah ada di pasaran saat ini.

Jadi jangan sampai kamu membuat desain yang mirip dengan desain kemasan yang dimiliki oleh bisnis kuliner kebab lainnya. Karena nantinya bisnis kebab kamu akan memiliki identitas tersendiri jika kamu bisa membuat desain yang unik.

Selain unik, pastikan desain kemasan kebab yang dibuat menarik. Menarik belum tentu desainnya terlalu ramai atau rumit dibuat. Kamu bisa membuat desain yang lebih simple dan tentunya logo atau nama brand kuliner kebab kamu tampak jelas. Sehingga nantinya akan lebih mudah diingat dan dikenal oleh pelanggan.

4. Memilih Bahan Kertas dan Finsihing Yang Digunakan

Selain harus memilih kertas dengan kualitas food grade, kamu juga harus memilih bahan kertas saat memesan kemasan kebab. Karena saat ini ada 2 jenis kertas kemasan kebab yang umum digunakan yaitu jenis kertas ivory dan kertas duplex.

Jika kamu ingin menghemat pengeluaran maka kamu bisa memesan kemasan kebab dengan kertas duplex. Sedangkan jika kamu menganggap kemasan adalah faktor penting menentukan kesuksesan bisnis dan ingin kemasan kebab tampil lebih premium. Maka kamu bisa memilih jenis kertas ivory dengan kualitas lebih baik dibandingkan kertas duplex.

5. Pesan Desain Kemasan Kebab di Tempat Terpercaya dan Profesional

Saat ini sudah ada banyak penyedia jasa desain kemasan kebab yang ada di kota tempat tinggalmu ataupun penyedia jasa online. Tetapi saat ingin memesan desain kemasan, hal yang perlu kamu perhatikan adalah apakah penyedia jasa tersebut profesional atau amatir.

Karena saat ini banyak penyedia jasa desain kemasan rumahan yang baru belajar sedikit tentang desain sudah membuka jasa desain. Jadi pastikan kamu harus memesan ke penyedia jasa desain profesional, berpengalaman dan terpercaya.