Ada banyak wisata kuliner di Magelang yang bisa anda kunjungi. Salah satu tempat wisata kuliner terbaru di Magelang adalah Tumpeng Menoreh. Wisata kuliner ini tergolong masih baru. Walaupun merupakan tempat kuliner baru namun jumlah pengunjung di tempat ini sudah banyak. Menggunakan nama menoreh dikarenakan lokasi tersebut masih termasuk dalam pegunungan menoreh. Tempat kuliner Tumpeng Menoreh Magelang menjadi tempat terbaik untuk menghilangkan penat sambil menikmati keindahan alam.
Tempat kuliner ini memiliki beragam menu tradisional khas Magelang. Tumpeng Menoreh menawarkan beragam menu makanan dan minuman dengan harga murah. Wisata kuliner ini buka setiap hari dari pagi hingga malam. Apa yang membuat tumpeng menoreh menarik untuk dikunjungi? Keindahan alam yang ditawarkan tempat wisata inilah yang menjadi daya tarik.
Pengunjung yang datang ke wisata ini harus melewati medan yang cukup menantang. Karena lokasinya yang berada di atas pegunungan menoreh, pengunjung harus lebih berhati – hati untuk menuju lokasi tersebut. Disarankan kepada pengunjung untuk datang di pagi dan sore hari. Pemandangan di tumpeng menoreh terlihat lebih indah di waktu tersebut.
Pengunjung yang datang ke tumpeng menoreh tidak hanya menikmati keindahan alam dan menikmati hidangannya saja namun bisa mengabadikan momen dengan cara berfoto. Tumpeng menoreh menyediakan banyak spot foto yang bisa dimanfaatkan para pengunjung. Spot foto di tempat ini disediakan secara gratis.